
Lampung (Bumi1.com) Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Dirgahayu Republik Indonesia yang ke 77 tahun, pondok pesantren Almu’minin yang berada di Desa Mandalasari Kecamatan Mataram Baru Lampung Timur menggelar berbagai acara perlombaan, Minggu (21/08/2022).
Jenis- jenis perlombaanya seperti panjat pinang dan lain sebagainya, yang di ikuti oleh para santri pondok pesantren Almu’minin dan masyarakat di sekitar pondok.
Pengasuh pondok pesantren Almu’minin, Hi Suryani kepada Bumi1.com mengatakan sebelum acara perlombaan tersebut digelar diadakan senam masal, dan itu sebagai dibukanya kegiatan.
Lanjut Suryani, acara ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang di selenggarakan setiap Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) di pondok pesantren Almu’minin.
Yang tujuanya untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme dan ikut menjaga keutuhan negara kesatuan republik Indonesia. Dan mengedukasi masyarakat bagaimana pentingnya menjaga kerukunan dalam hidup berbangsa dan bernegara, “Kata Suryani.(Erwan)