Bupati Lamteng Serahkan Bantuan  Rehabilitasi Dan Rekontruksi

1080

Lampung (Bumi1.com) Tiga Kecamatan di Lampung Tengah khususnya yang berada di Kecamatan Bangun Rejo, Kali Rejo dan Sendang Agung tersebut mendapatkan bantuan berupa rehabilitasi dan rekontruksi tujuh buah jembatan yang tersebar di lima Kampung.

Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan langsung oleh Bupati Musa Ahmad, di ruang BJW Nuwo Balak, pada Senin (23/05/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut  Kepala BPBD Lampung Tengah  Mamuri, Camat Bangun Rejo, Kali Rejo, Sendang Agung dan juga kepala Kampung.

Dalam laporannya Kepala BPBD Makmuri menjelaskan Kampung yang mendapatkan bantuan adalah Kampung Sidodadi, Sido Luhur, Watu Agung, Watu Agung Timur, dan Kampung Sendang Rejo.

Bantuan itu, kata Mamuri diberikan atas dasar laporan adanya bencana dari apartur Kampung. Fasilitas yang rusak di karenakan adanya bencana banjir dan langsung ditindak lanjuti oleh BPBD dan pihak terkait.

Langkah yang telah di lakukan BPBD, dinas terkait dan tim tekhnis sebelumnya sudah melakukan survei terlebih dahulu untuk memutuskan layak atau tidak di rehabilitasi dan rekontruksi,”Ungkapnya

Sementara Bupati Musa Ahmad dalam arahannya mengingatkan kepada aparatur Kampung untuk melaksanakan dengan baik pembangunan fasilitas umum tersebut.

Bupati Musa juga mengingatkan bahwa bantuan tersebut merupakan bentuk perhatian Pemerintah dalam pembangunan dan juga perbaikan fasilitas umum.

“Saya berharap perbaikan tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat. Dana perbaikan dan rekontruksi tersebut telah di transfer ke rekening masing masing kampung untuk di pergunakan dengan baik,”Pungkasnya.(Rls/Mardian)